Senin, 14 Oktober 2013

Fikih Kemenangan dan Kejayaan






“Hai orang-orang yang beriman, bertakwalah kamu kepada Allah dan Katakanlah perkataan yang benar, Niscaya Allah memperbaiki bagimu amalan-amalanmu dan mengampuni bagimu dosa-dosamu. dan barangsiapa mentaati Allah dan Rasul-Nya, Maka Sesungguhnya ia Telah mendapat kemenangan yang besar. (Al-Ahzab : 70-71)
Tema tentang “Fiqh kemenangan dan kejayaan dalam Al-Quran al-karim dan sunnah an-nabawiyah sangat membutuhkan pembahasan yang rinci dan mendalam, karena pambahasan ini sangat penting dan urgen dalam kehidupan modern saat ini.
Bahwa umat saat ini sedang melintasi masa krisis yang mengenaskan sepanjang sejarahnya, sehingga membutuhkan pemahaman fiqh agar dapat tergambar tujuan dan misi hidupnya dan berusaha mewujudkan cita-citanya sesuai dengan sunnah Allah yang terjadi pada setiap umat, masyarakat, bangsa dan Negara.
Setelah mempelajari dan menelaah Al-Quran Al-Karim, ditemukan di dalamnya bahwa pilar-pilar fiqh kemenangan dan kejayaan sangatlah jelas termaktub dalam kitabullah, tinggal bagaimana kita dapat menyatukannya, menyusunnya dan mengurainya serta menjelaskannya kepada umat ketika sehingga memberikan pengaruh yang positif dan berusaha menerapkannya dalam setiap sisi kehidupan mereka.
Bahwa tercapainya umat islam saat ini menuju kemangan dan kejayaan bukanlah perkara yang mudah, namun juga bukan sesuatu yang mustahil, sekalipun ada usaha penyempitan yang bagitu dahsyat dan perang yang terus menerus atas Islam dan umat Islam, namun banyak dari kalangan umat islam yang melihat bahwa kejayaan agama Allah berada pada dua busur yang sama atau dekat sekali, sekalipun musuh-musuh memandang bahwa kejayaan Islam sangatlah jauh bahkan mustahil, namun seorang muslim harus percaya pada janji Allah bahwa bumi ini akan diwariskan kepada hamba-Nya yang shalih. Bahwa ini bukanlah mimpi dan angan-angan belaka, namun merupakan pintu tsiqoh kepada Allah dan yakin akan janji-Nya.
 

Bagi yang ingin mengkaji lebih dalam tentang Fikih kemenangan, bagi contoh contoh dalam alquran atau syarat syarak kemenangan  dapat mendownload ebooknya disini.


Load disqus comments

0 komentar